Ghazyendha Aditya, anak Kapolda Kalimantan Selatan, Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan, sedang menjadi sorotan di media sosial setelah mengunggah ucapan selamat ulang tahun untuk sang ayah di platform X. Ia juga menjadikannya iklan, sehingga banyak yang melihatnya. Aditya Pratama, putra dari Irjen Pol Rosyanto Yudha Hermawan dan Yeni Susanty, telah menyelesaikan pendidikan S1-Manajemen di Universitas Megou Pak Tulang Bawang Lampung pada tahun 2019/2020 dan kemudian melanjutkan pendidikan di Universitas Pelita Harapan (UPH) Jakarta jurusan Hukum. Saat ini, Aditya menjabat sebagai Direktur Utama PT. Tunggal Utama Lestari Banjarmasin, sebuah perusahaan jasa konstruksi di Kalimantan Selatan.
Unggahan Aditya di platform X yang menjadi viral memicu netizen untuk menelusuri akun media sosialnya. Ada unggahan yang memperlihatkan kemewahan, termasuk duduk di dalam jet pribadi dan melakukan transfer besar dalam satu transaksi. Gaya hidup mewah Aditya menuai kecaman dari masyarakat, terutama karena kasus serupa pernah terjadi dengan Mario Dandy, anak pejabat Direktorat Jenderal Pajak, Rafael Alun Trisambodo. Mario Dandy menjadi sorotan karena gaya hidupnya yang memamerkan harta akhirnya menyeret ayahnya ke dalam kasus gratifikasi dan pencucian uang.