Minggu, 9 Juni 2024 – 01:01 WIB
VIVA – Akibat dari aksi viral seorang sekuriti Mal Plaza Indonesia yang memukul anjing, akhirnya ia dipecat. Namun, setelah mengetahui alasan di balik tindakan tersebut, netizen justru meminta agar perekam yang membuat video viral juga dilaporkan.
Netizen menilai bahwa akun X yang merekam dan memviralkan aksi sekuriti yang memukul anjing tersebut seharusnya melakukan konfirmasi terlebih dahulu untuk mengetahui alasan di balik tindakan sang sekuriti tersebut. “Twitter please do your magic! Tolong banget.. ini tidak wajar, kepalanya yang dipukul, dari video terlihat sangat keras! Mall besar seperti Plaza Indonesia!” tulis pengunggah di akun X @sugaxcha.
Dampak dari video yang sudah viral tersebut, pihak manajemen Plaza Indonesia pun merespon dengan memberhentikan hubungan kerja dengan vendor tempat sekuriti tersebut bekerja. “Kami memutuskan untuk tidak melanjutkan kerja sama dengan pihak tersebut (vendor),” ujar pihak Plaza Indonesia dalam pernyataan resmi melalui akun Instagram resmi @plazaindonesia.
“Pelanggan yang kami hormati, kami kembali memohon maaf atas kejadian yang melibatkan vendor sekuriti K9 di kompleks kami,” tambahnya dalam pernyataan tersebut. Polda Metro Jaya juga melakukan pengecekan dan penyelidikan terhadap dugaan penganiayaan oleh seorang sekuriti terhadap anjing penjaga di area Mal Plaza Indonesia.
Namun, dalam pemeriksaan, diketahui bahwa alasan sekuriti tersebut memukul anjing miliknya adalah untuk menyelamatkan anak kucing yang sedang diserang oleh anjing tersebut. “Saya Nasarius, pawang satwa Fay yang memukul anjing di depan Plaza Indonesia, saya pribadi minta maaf,” kata Nasarius dalam video yang diunggah melalui akun Instagram @whereto.jkt. “Anjing itu milik saya, saya memukulnya karena terpaksa untuk menghentikan serangan terhadap anak kucing, saya sayang padanya, anjing tersebut adalah anjing saya,” lanjutnya.
Dalam rekaman CCTV, terlihat bahwa anjing tersebut menyerang anak kucing yang mendekatinya. Dengan cepat, sang sekuriti menghentikan serangan anjing terhadap anak kucing dengan memukul anjing tersebut, akibatnya anak kucing tersebut tergeletak tak berdaya.
Karena dianggap sebagai tindakan penyelamatan terhadap anak kucing, netizen meminta agar perekam yang membuat video viral hingga sekuriti tersebut dipecat juga dilaporkan. “Yang menyebarkan video tersebut minimal juga dilaporkan,” tulis komentar dari akun @Barudakwell. “Saya juga pecinta hewan, di rumah saya terdapat 9 kucing dan 2 anjing. Saya juga pasti akan memukul anjing saya yang besar jika ia menyerang adik-adiknya yang kecil seperti kucing,” tulis akun @pohanlee_.
Beberapa warganet juga menanyakan apakah pihak Plaza Indonesia sudah melihat rekaman CCTV sebelum memutuskan untuk memberhentikan hubungan kerja tersebut.