Portal Berita Pilihan Prabowo Subianto, Update Setiap Jam
Berita  

Satria Mahathir ‘Cogil’ Resmi Tersangka, Memperlihatkan Tampangnya Mengenakan Baju Tahanan: Maaf, Gue Ketangkep

Senin, 8 Januari 2024 – 15:54 WIB

VIVA Trending – Satria Mahathir alias Cogil membuat heboh para warganet di media sosial. Hal ini terkait dengan isu pengeroyokan yang dilakukannya terhadap seorang anak anggota Dewan Perwakilan Rakyat (DPRD) Kepulauan Riau.

Kejadian tersebut terjadi di salah satu kafe di kawasan Tiban, Kecamatan Sekupang saat malam pergantian tahun 2023. Selain Satria Mahathir alias Cogil, tiga orang lainnya, yaitu AS, DJ, dan RS juga diamankan terkait pengeroyokan tersebut. Satria Mahathir kemudian ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di Rutan Polresta Barelang.

Satria Mahathir mengakui menyesal telah melakukan pengeroyokan terhadap anak anggota DPRD saat menggelar konferensi pers di Polresta Balerang pada Jumat, 5 Januari 2024 lalu. Ia menyampaikan permintaan maaf kepada awak media atas perbuatannya.

Dalam video yang viral, Satria Mahathir juga membeberkan alasan terjadinya pengeroyokan tersebut. Ia mengaku tidak memiliki kendali diri yang kuat secara emosional pada saat kejadian.

Atas perbuatannya, Satria Mahathir diancam melanggar Undang-Undang Nomor 23 Tahun 2002 tentang Perlindungan Anak dengan ancaman penjara maksimal 3 tahun 6 bulan, serta Pasal 170 KUHPidana dengan ancaman penjara maksimal 5 tahun 6 bulan.

Video yang viral tersebut langsung menuai reaksi dari warganet di media sosial. Banyak yang penasaran dengan kejadian tersebut dan merasakan kejanggalan atas perilaku Satria Mahathir. Beberapa di antaranya juga mengomentari bahwa mereka merasa kejadian tersebut tidak sesuai dengan sikap sehari-hari Satria Mahathir.

Halaman Selanjutnya…