Pengrajin Pernak Pernik Natal di Jombang Kebanjiran Order Pesanan Menjelang Natal 2023
SUARA INDONESIA, JOMBANG, – Mendekati perayaan Natal tahun 2024, pengrajin souvenir berbahan fiber glass dari Desa Banjardowo, Kecamatan/Kabupaten Jombang, mendapatkan banjir pesanan, Minggu (26/11/2023).
Di lokasi produksi, puluhan karyawan terlibat dalam pembuatan tempat hand sanitizer, patung salib, dan tempat peralatan mandi yang dicetak menggunakan cairan yang disediakan. Masing-masing pekerja memiliki tugas yang sudah dibagi, termasuk pencetakan, penghalusan bahan, pemberian warna, lukisan, penjemuran, dan packing untuk pengiriman.
Pemilik usaha souvenir dari fiber, Natalia Apriyanto, mengatakan bahwa sejak 2004 ia telah membantu puluhan karyawan dalam pembuatan souvenir-souvenir tersebut. Souvenir yang diproduksi bermacam-macam, mulai dari pernik salib, patung, cermin, Yesus, patung Bunda Maria, kotak pensil Natal, tempat lilin Natal, hingga wadah peralatan mandi yang dihiasi dengan warna Natal.
Permintaan dari konsumen meningkat dibanding tahun-tahun sebelumnya. Ada pesanan terpisah dan ada juga yang paketan untuk souvenir. Harga paketan bervariasi, mulai dari Rp 85 ribu hingga Rp 250.000, sedangkan untuk souvenir hiasan pohon Natal mulai dari Rp 12.500 hingga Rp 45 ribu.
Souvenir buatan Natalia tidak hanya terjual di Jombang, tetapi juga di luar Jawa bahkan hingga mancanegara.
Artikel ini ditulis oleh Gono Dwi Santoso dan disunting oleh Imam Hairon.
Sumber: SUARA INDONESIA